--> Skip to main content

Setan Mau Pensiun

Apa benar setan mau pensiun bro !
Hallo sobat masih setia berkunjung ke blog saya. Gimana kabarnya hari ini..? Mudah-mudahan sehat semua ya..!
Pada artikel kali ini penulis akan kasih judul "Setan Mau Pensiun". Wah..wah..wah.. Lagi-lagi tentang setan..!


Apa benar ya setan mau pensiun..? Kalau memang benar setan mau pensiun kita sebagai bangsa manusia bisa sedikit bernafas lega. Karena jika setan sudah pensiun berarti kita bebas dari godaan..he..he.

Isu tentang setan mau pensiun memang tidak begitu heboh di kalangan bangsa manusia akan tetapi di kalangan bangsa setan sudah sangat populer. Bahkan pada koran harian The Demon Waspaper dan majalah setan The Devil Savage sudah sangat menjamur. Isu ini pun sempat terdengar di telinga saya.

Oleh karena itu untuk mengobati rasa penasaran saya terhadap isu ini beberapa waktu yang lalu saya undanglah salah satu dari mereka kerumah saya untuk menjelaskan kebenaran isu ini.

Sang setan bercerita isu itu memang benar adanya. Lalu saya tanya apa alasannya mau pensiun..?
Akhirnya sang setan bercerita sudah banyak sekali dari bangsa kami yang menganggur karena pekerjaannya sudah di rampas oleh bangsa manusia. Dan bangsa manusia dengan seenaknya saja menggantikan pekerjaan- pekerjaan kami seperti: "menggoda manusia"..!
Sekarang kita lihat sudah banyak manusia saling menggoda seperti: menggoda pacar orang lain, menggoda istri orang lain, menggoda suami orang lain, menggoda atasan (bos) atau bawahan.

Pekerjaan tersebut seharusnya di lakukan oleh bangsa kami, lalu kenapa di rebut oleh bangsa manusia..! Bukan cuma pekerjaan saja yang di rampas oleh bangsa manusia. Makanan dan minuman kami pun di sikatnya. Dari yang kelasnya oplosan sampai yang berMerk seperti: bir, vodka, wisky dan lain-lain. Jika makanan & minuman kami di rampas oleh bangsa manusia lalu kami makan apa.. ?

Bahkan di dalam kalangan bangsa kami pun selalu menjunjung tinggi yang namanya kehormatan, tidak seperti bangsa manusia yang senang merebut kehormatan orang lain. Bukan cuma itu di kalangan bangsa kami tidak ada yang namanya bapak setan memperkosa anaknya sendiri, atau anak setan memperkosa ibu setan. Lalu kenapa bangsa manusia melakukan hal tersebut..! Sudah itu memfitnah bangsa kami pula, bahwa itu perbuatan setan. Semua kesalahan dilimpahkan kepada bangsa kami.

Oleh sebab itu lah banyak dalam kalangan bangsa kami yang berencana akan pensiun, di karenakan pekerjaan- pekerjaan dari bangsa kami yang sudah di wakilkan oleh bangsa manusia. Jadi, bangsa kami sudah tidak perlu lagi menjalankan pekerjaan-pekerjaan kami.

Apakah ada dari para pembaca yang mau menggantikan pekerjaan- pekerjaan setan he..he.. ?

Maaf ya bapak dan ibu setan cuma becanda kok..!
Kalau mau mencekik jangan penulisnya tapi pembacanya aja..he..he.

ok sobat cukup sekian dari saya, mudah- mudahan dapat di ambil hikmahnya.
Semoga tetap jaya Tanah Airku tercinta.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar