--> Skip to main content

Mengatasi Semut Yang Menyerang Makanan Manis Dirumah

Siapa pun pasti pernah memiliki pengalaman dengan semut, terutama kaum ibu yang sedang didapur menyelesaikan masakannya. Sungguh menyebalkan bukan, ketika masakan kita selesai dibuat para semut datang menyerang!

Semut

Semut merupakan salah satu dari jenis hewan yang suka dengan manis-manisan seperti makanan atau jenis snack yang mengandunga rasa manis. Dimanapun kita meletakan jenis makanan yang mengandung rasa manis pastilah akan segera mengundang datangnya semut, makanya tak jarang semut dianggap binatang yang sangat mengganggu kenyamanan penghuni rumah, terutama jika di dalam rumah banyak anak kecil sudah pasti bisa menggigit dan membuat si kecil menangis.

Jenis semut memang banyak dari yang menggigit seperti jenis semut merah ataupun jenis semut yang hanya mengerumungi makanan, seperti semut hitam akan tetapi kehadiran mereka jelas mengganggu sekali. Banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengusir semut seperti menggunakan kapur semut, dengan obat serangga dan jenis obat lainya, namun belum tentu jika sarang semut tersebut berasal di rumah kita mereka akan dengan mudahnya hilang begitu saja, sementara teman-teman mereka yang masih berada didalam lobang masih banyak dan tidak mungkin akan kembali lagi. 

Mengusir semut dengan bahan kimia juga sangat berbahaya jika dalam rumah terdapat anak kecil, yang pasti bekas obat serangga yang berupa racun pengusir semut akan menempel pada bekas semprotan setelah mengusir semut tersebut. Nah jika sampai di pegang anak balita yang pasti sangat membahayakan. Seperti halnya dalam kecoa semut juga sangat menyukai tempat yang kotor. Oleh karena itu diperlukan bahan pengusir semut yang tidak membahayakan, seperti keterangan dibawah ini. 

Inilah bahan pengusir semut yang bisa Anda coba : 

1. Kayu manis 

Meski rasamanya nis, namun kayu manis ini tidak disukai semut. Untuk mengusir semut, taburkan bubuk kayu manis di sekitar pintu, jendela dan lantai yang menjadi jalan masuk semut ke dalam rumah. 

2. Air Jeruk Nipis 

Bau asam jeruk nipis akan mengacaukan bau manis gula yang ditangkap semut. Untuk mengusir semut, semprotkan air perasan jeruk nipis di sekitar pintu atau jendela tempat masuknya semut. 

3. Ampas Kopi 

Untuk yang hobi minum kopi, jangan buru-buru membuang ampas kopi. Ampas kopi bisa digunakan untuk mengusir semut, caranya taburkan ampas kopi di sekitar jendela atau pintu yang menjadi jalan masuk semut ke rumah Anda. 

4. Tepung Jagung 

Tepung jagung atau tepung maizena bisa juga untuk mengusir semut. Caranya, cari sarang semut kemudian taburkan tepung jagung di sarang semut tersebut. Tidak lama kemudian semut akan segera meninggalkan sarangnya. 

5. Cengkeh 

Cengkeh merupakan salah satu rempah yang digunakan untuk bumbu masakan. Cengkeh biasa juga dicampurkan ke dalam tembakau rokok. Selain itu cengkeh ternyata juga bisa untuk mengusir semut. Caranya dengan menaburkan cengkeh di sekeliling benda yang ingin dijauhkan dari kerumunan semut dan tempat yang sering dilalui dan digunakan untuk berkeliaran semut. Dengan mencium bau cengkeh yang khas semut akan menghindar dan pergi. 

6. Kulit Telur Ayam 

Karena tidak bisa dimakan, maka biasanya kulit telur ayam akan langsung dibuang. Namun mulai sekarang jangan buru-buru dibuang, apalagi kalau di rumah banyak semut. Sangrailah kulit telur ayam hingga berwarna kehitaman. Kemudian tumbuk kulit telur tersebut sampai halus. Selanjutnya, taburkan di tempat dimana semut-semut tersebut bersarang. 

7. Daun Sirih 

Daun sirih bisa digunakan untuk mencuci mata, selain itu daun sirih ternyata juga bisa dipakai sebagai alat pengusir semut alami. Remas-remas daun sirih dan letakkan di tempat semut berkerumun. Serangga seperti semut tidak menyukai bau minyak atsiri yang dikeluarkan oleh daun sirih. 

8. Cuka 

Bagi semut, cuka adalah hal yang dibenci. Menuangkan cuka di atas sarang semut akan membuat semut pergi dari sarangnya dan tidak akan pernah kembali lagi. 

9. Sabun Cuci 

Tidak hanya bisa untuk memudahkan membersihkan lemak di piring, sabun cuci piring juga bisa untuk mengusir semut. Campurkan air dengan sabun cuci piring lalu masukkan kedalam botol semprot. Untuk mengusir semut, semprotkan air yang sudah dicampur dengan sabun tersebut pada kerumunan semut. 

10. Boric Acid

Boric Acid bisa digunakan untuk mengusir bau badan. Selain itu ternyata juga bisa untuk mengusir semut. Caranya, campur gula halus dan boric acid (cari di toko bahan kimia). Taburkan campuran ini ke sekitar sarang semut, atau di tempat semut berkumpul. Semut akan mengusung makanan ini ke sarangnya dan akan meracuni sekelompok semut yang ada di sarangnya. Anda bisa juga menaburkan boric acid di sekitar tempat gula atau kecap. Tapi hati-hati, jauhkan dari jangkauan anak-anak. 

Itulah beberapa tips yang bisa menjadi solusi untuk mencegah dari serangan semut.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar